
Focus Group Discussion (FGD) 2019

Focus Group Discussion (FGD) Politeknik bidang studi Alat Berat mengenai link and match kurikulum antara Perguruan Tinggi Vokasi dan Industri yang bergerak di bidang Alat Berat serta mengenai kurikulum MEMES. FGD terlaksana selama 2 hari, pada tanggal 12-13 Desember 2019 di Gedung Direktorat Politeknik Negeri Jakarta yang bertindak sebagai tuan rumah.
Acara FGD ini dihadiri oleh pihak PT. Trakindo Utama yaitu Candy Sihombing, Mardidwiarso, Agus Setyawan selaku Narasumber dari Pihak Industri. Menjelaskan tentang roadMap Kompetensi yang harus dimiliki oleh karyawan PT. Trakindo Utama.
Nunung Martina, S.T., M.Si. Selaku Ketua Pusat Peningkatan & Pengembangan Aktivitas Instruksional (P3AI) Politeknik Negeri Jakarta yang membahas tentang pendidikan vokasi link and match dengan industri. Kurikulum pendidikan tinggi vokasi senantiasa ditingkatkan mutunya secara berkelanjutan karena bersifat dinamis, adaptif, akomodatif dan kontekstual dengan perkembangan jaman dan kebutuhan. Kurikulum pendidikan tinggi vokasi harus dirancang secara baik untuk mampu diwujudkan dalam realita pembelajaran mahasiswa yang mangkus (efektif) sehingga mahasiswa dapat belajar secara otpimal dan mengembangkan potensi dirinya untuk menjadi pribadi berpengetahuan, berketerampilan dan berkarakter mulia.
Peserta dari 6 Politeknik dengan program studi Alat Berat menghasilkan Capaian Pembelajaran dan Kompetensi Lulusan Program Studi Alat hingga tingkat KKNI Level 6, Sebagai perencana Perawatan Alat Berat.